Kekasihku...
Bermaknakah tiap baris-baris kata
Yang pernah kau lisankan dahulu
Ataukah hanya dibibir saja
Bersungguhkah rindu yang kau pamirkan
Ataukah hanya lakonan
Aku bukanlah insan yang menginginkan cinta percuma
Lupakan aku saja dari kaca pikiranmu
Andaikan bersamaku engkau tidak bahagia
Walaupun cinta kita ditakdirkan berpisah
Dengarkanlah suara hatiku
Cintaku bukanlah karena harta
Cintaku bukanlah karena paras rupa
Keikhlasan hatiku bukanlah untuk dibalas
Cukup sekedar jadi kenangan setelah berjauhan
Semoga dikau mampu mengerti
Cintaku hadir tanpa rasa simpati
0 comments:
Post a Comment